Hari ini mau sharing tentang dua percobaan yang terkait dengan membersihkan bantal & kasur pegas.
A. Cara membersihkan bantal
- Lepas sarung bantal, lalu bersihkan bantal dengan penyedot debu
- Siapkan campuran pembersih. Masukkan detergent; sabun cuci piring; pemutih. Kalau ada boraks, semakin bagus. Untuk detergent, sesuaikan dengan tipe mesin cuci. Saya menggunakan detergent untuk mesin cuci front load.
- Masukkan bantal ke dalam mesin cuci. Ada tips di internet yang mengatakan sebaiknya sekali mencuci, dua bantal dimasukkan. Tapi, hasilnya buruk. Bantal jadi berubah bentuk. Sebaiknya masukkan satu bantal saja.
- Setting mesin cuci dengan air panas. Saya menggunakan 90 derajat Celsius.
- Gunakan rpm yang rendah. Saya pernah menggunakan 850 rpm, hasilnya bantal berubah bentuk. Lebih aman menggunakan 550 rpm.
- Pastikan untuk memilih menu extra rinse.
- Jemur di bawah terik sinar matahari
- Cara ini hanya pernah saya coba untuk bantal berbahan kapuk.
B. Cara membersihkan kasur pegas
- Lepaskan seprai. Gunakan penyedot debu.
- Buat larutan garam & perasan lemon. Gosokkan di tempat yang diinginkan. Diamkan sekitar lima menit.
- Buat larutan baking soda & sabun cuci tangan. Gunakan lap bersih, celupkan ke larutan. Tekan di bagian kasur yang diinginkan, selama beberapa saat.
- Gunakan lap bersih lainnya, yang telah diberi air. Usapkan di tempat yang telah diberi larutan baking soda.
- Jemur kasur di bawah sinar matahari. Kalau susah mengangkat kasur, coba gunakan alat pengering rambut.
- Setelah kering, taburkan baking soda di atas kasur. Diamkan selama beberapa jam untuk menyerap bau.
- Bersihkan lagi dengan penyedot debu.
Selamat mencoba :)
No comments:
Post a Comment